Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Puji syukur kehadirat Allah SWT atas segala anugerah dan karunia yang telah dibeikan kepada kami keluarga besar SD Negeri Tattangoh 2 Proppo Pamekasan sehingga website sekolah ini telah selesai dengan baik dan sesuai harapan. Dengan adanya website ini kami harapkan dapat memberikan informasi yang akurat tentang segala aktifitas dan informasi program sekolah yang merupakan penjabaran visi, misi dan tujuan sekolah.
Website ini berisi informasi tentang informasi sekolah, prestasi siswa, guru dan kepala sekolah SD Negeri Tattangoh 2 Proppo Pamekasan, baik prestasi di bidang akademik maupun di bidang non akademik di tingkat kabupaten, regional, provinsi maupun nasional sehingga mampu memberikan inspirasi bagi seluruh warga SD Negeri Tattangoh 2 Proppo Pamekasan untuk berinovasi, berkarya dan berprestasi.
Semoga website ini dapat memberikan kontribusi positif bagi dunia pendidikan, masyarakat, pemerhati pendidikan pada umumnya, khususnya bagi keluarga besar SD Negeri Tattangoh 2 Proppo Pamekasan. Demikian, semoga Allah SWT selalu meridhoi, aaamiin.
Wassalamu ‘alaikum Wr. Wb.
Kepalsa sekolah,
MISBAKHUT TAUHID, S.Pd.SD